Mengawali Proses Pengawasan Pilkada 2020, Bawaslu Halsel Gelar Bimtek Panwascam
|
Labuha - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Panwas Kecamatan (Panwascam) se Kabupaten Halmahera Selatan Pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Selatan Tahun 2020, kegiatan ini dilaksanakan di Aula Hotel Buana Lipu, senin ( 13/1/2020).
\n\n\n\nKegiatan Pembukaan Bimtek tersebut dihadiri oleh Ketua Bawaslu Provinsi Maluku Utara Muksin Amrin. SH., MH, Anggota Bawaslu Halmahera Selatan Rais Kahar, S.Pd, M.Si, Asman Jamel, SH dan Sekretariat Bawaslu Halmahera Selatan, serta 90 orang Panwascam se Kabupaten Halmahera Selatan.
\n\n\n\nKoordinator Pokja SDM Bawaslu Halmahera Selatan Iskandar M. Taher dalam laporannya menyampaikan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk meningkatkan kapasitas kelembagaan Panwascam dalam menghadapi tahapan Pilkada 2020 nanti.
\n\n\n\nIskandar berharap, pada saat materi berlangsung yang akan disampaikan oleh pemateri, agar peserta serius menyimak agar dapat dipahami” ujar Isto.
\n\n\n\nAnggota Bawaslu Halmahera Selatan Rais Kahar dalam sambutannya menyampaikan kepada Panwascam agar fokus dalam mengikuti kegiatan ini sehingga dapat memahami tugas dan wewenang serta kewajiban sebagai Panwascam dalam melakukan pengawasan.
\n\n\n\n“saya berharap pada panwascam yang lama maupun yang baru bergabung ini merupakan putra putri terbaik yang nantinya di harapakan melakukan proses pengawasan dengan baik", ungkap Rais.
\n\n\n\nFoto bersama Ketua Bawaslu Provinsi Maluku Utara usai Pembukaan Bimtek\n\n\n\nSementara itu Ketua Bawaslu Provinsi Maluku Utara Muksin Amrin dalam mengawali sambutannya mengucapkan, "selamat kepada bapak ibu yang telah bergabung dengan bawaslu untuk kita bersama – sama melakukan pengawasan.
Lanjut muksin, saya juga mengucapkan terima kasih kepada eks panwascam yang terpilih lagi, atas kerja baiknya selama melakukan kegiatan pengawasan pada pemilu 2019, panwascam di tuntut juga untuk bisa menjaga integritas sehingga Pilkada 2020 ini bisa berjalan dengan baik dan aman."
“Panwascam sekarang ini kita harus menatap kedepan karena tahapan proses sudah berjalan, sehingga bimtek ini dilakukan agar diberi penguatan kapasitas, bimtek ini menjadi modal dasar dalam melakukan proses pengawasan pilkada Halsel 2020 ini bisa sukses dan berjalan dengan baik”, tegas Muksin.
\n\n\n\nUsai pembukaan Bimtek ini, Muksin Amrin langsung memberikan materi dan pengarahan langsung tentang Pengawasan Pemilihan, selain itu materi juga akan disampaikan oleh Ketua dan Anggota Bawaslu, serta Koordinator Sekretariat Bawaslu Halmahera Selatan, kegiatan bimtek ini dijadwalkan berlangsung selama 3 hari yakni dari tanggal 13 s/d 15 Januari 2020. (Humas)
\n"